10. Diperhamba Atau Tidak?
Kebebasan sering diartikan sebagai keadaan bebas untuk berbuat apa saja, sesuai dengan keinginan orang itu. Namun, firman Tuhan justru memperingatkan bahwa kebebasan yang demikian adalah kebebasan yang menuruti hawa nafsu. Firman Tuhan menekankan bahwa kebebasan adalah kemerdekaan, yaitu keadaan terbebas dari ikatan iblis dan ikatan dosa. Artinya, kebebasan bukan berarti lepas kendali dan kita tidak dapat menggunakan kemerdekaan ini sebagai kesempatan untuk berbuat dosa (Gal 5:13).