Editorial Edisi 115 - Berakar & Bertumbuh
Masa pandemi memberikan tantangan tersendiri bagi iman kita. Kehidupan kita sedikit banyak terpengaruh oleh pandemi, yang telah berlangsung lebih dari 3 tahun. Kebiasaan kita sehari-hari telah mengalami banyak pergeseran. Hal-hal yang sebelum pandemi seringkali kita lakukan secara tatap muka, kini kebanyakan kita lakukan secara online. Termasuk berbelanja kebutuhan sehari-hari, sekarang dapat kita lakukan tanpa harus pergi keluar rumah.
Tentunya hal ini juga berdampak pada kerohanian kita. Kebiasaan dan kenyamanan baru yang telah terbentuk selama pandemi, membuat tantangan baru bagi pertumbuhan iman jemaat. Ibadah secara online yang telah dijalankan bertahun-tahun membuat gereja harus berjuang ketika ibadah kembali dilakukan secara tatap muka. Ibadah, pembesukan, penggembalaan, pendidikan anak, semuanya tidak terlepas dari dampak pandemi.
Warta sejati kali ini membahas secara khusus akan permasalahan yang dihadapi jemaat dalam masa pasca pandemi ke arah endemi, dan bagaimana caranya agar kita dapat tetap bertumbuh dalam iman melewati masa-masa seperti ini. Dengan memiliki akar yang kuat di dalam Kristus, kiranya kita akan dapat tetap teguh berdiri menghadapi perubahan zaman ini.
“Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.” –
Haleluya!
Penerbit |
Gereja Yesus Sejati |
Download |
PDF File |
Edisi Lainnya |
Hubungi Kami |
Daftar Isi
Title | |
---|---|
7. Tanya Jawab: Membangun Kehidupan Bekerja Dan Melayani Tuhan | 2023-04-18 12:33:26 |
6. Berakar Dalam Kristus (Bagian 3) | 2023-04-18 12:32:26 |
5. Cara Belajar Alkitab | 2023-04-18 12:31:17 |
4. Berakar dalam Kristus (Bagian 2) | 2023-04-18 12:30:15 |
3. Berakar dan Bertumbuh | 2023-04-18 12:29:15 |
2. Taman Doa | 2023-04-18 12:28:15 |
1. Berakar dalam Kristus (Bag. 1) | 2023-04-18 12:27:14 |