Skip to content
Menu
Bahasa Indonesia
International Assembly of True Jesus Church
Search
  • Kebenaran Sejati
    • Dasar Kepercayaan
    • Kesaksian Kami
    • Hidup Dalam Yesus
    • Injil Yang Sepenuhnya
    • Konsep Satu Gereja
    • Tanya Jawab
  • Khotbah
    • Ibadah Sabat Online
    • Audio Khotbah
    • Video Khotbah
  • Sauh Bagi Jiwa
  • Suara Sejati
  • Literatur
    • Kesaksian
    • Warta Sejati
    • Panduan Pemahaman Alkitab
    • Dasar Kepercayaan
    • Literatur Lainnya
    • Pendidikan Agama
    • Pelita Kecil
    • Rekaman Bahan STT
    • Pujian dan Paduan Suara
    • Mari Berbagi Firman Tuhan
  • Tentang Kami
    • Gereja Yesus Sejati
    • Sejarah
    • Pertanyaan
    • Hubungi Kami
    • Direktori Gereja
    • Lokasi Gereja
  • Bahasa
    • English
    • 繁體中文
    • 简体中文
    • 日本語
    • 한국어
    • Deutsch
    • Español
    • Français
    • Português
    • Русский
    • tiếng Việt
    • កម្ពុជា។
Close Menu

Sesudah lewat empat ratus tiga puluh tahun, tepat pada hari itu juga, keluarlah segala pasukan TUHAN dari tanah Mesir.
Keluaran 12:41

Dimulai dari hari ketika orang Israel meninggalkan Mesir, mereka disebut bala tentara Tuhan. Demikian pula, ketika kita dipilih dan dipanggil keluar dari antara orang-orang dunia dan dibaptis ke dalam Kristus, kita pun menjadi prajurit Tuhan.

Bala tentara Tuhan tidak dapat dibandingkan dengan barisan-barisan pasukan dunia. Bahkan, bala tentara Allah dipisahkan dari dunia dan dikuduskan. Seluruh orang Israel meninggalkan Mesir, dan tidak ada seorang pun yang tertinggal. Mesir, yang penuh dengan hal-hal yang jahat, melambangkan dunia yang dikuasai oleh iblis. Karena itu, dalam kehidupan kita, kita harus selalu memisahkan diri kita dari Mesir rohani ini. Hanya bila kita dikuduskan dan suci, dapatlah kita layak menjadi “bala tentara Tuhan”.

Misi tentara adalah untuk melindungi negara, dan karakter tentara haruslah berani dan gigih. Tugas seorang tentara adalah patuh sepenuhnya dan berdedikasi tinggi. Tentara-tentara Kristus yang telah bergabung dengan bala tentara Kristus haruslah setia kepada Yesus, agar dapat meraih kemenangan bagi kemuliaan Allah. Tentara-tentara Kristen tidak boleh takut kepada kekuatan musuh rohani mereka maupun kepada kejamnya pencobaan dan kesengsaraan dahsyat yang mungkin akan mereka alami, agar jangan mereka menjadi bala tentara yang tidak memiliki semangat tempur.

Musuh yang berperang melawan kita adalah seperti singa yang mengaum-aum, berjalan keliling mencari orang yang dapat ditelannya. Mereka adalah roh-roh jahat dalam kerajaan roh, namun kita tidak perlu takut kepada mereka karena bala tentara Tuhan tidak dapat dikalahkan. Allah sendiri, sebagai Panglima bala tentara Tuhan, adalah Raja atas segala raja dan Tuhan atas segala tuhan.

Musuh kita, si Iblis, amatlah bengis; kita tidak boleh menganggap remeh peperangan rohani yang kita hadapi ini. Kita perlu mengenali rencana-rencananya dan berpegang teguh pada perisai iman untuk memadamkan semua panah apinya, dan dengan pedang Roh terhunus, kita pasti dapat mengalahkannya.

TJC International Assembly

COPYRIGHT © TRUE JESUS CHURCH · ALL RIGHTS RESERVED ·
Syarat & Kondisi

Bahasa

English繁體中文简体中文日本語한국어Bahasa IndonesiaDeutschEspañolFrançaisPortuguêsРусскийtiếng Việt

Kami Selalu di Sini:

Apakah Anda hendak mencari tahu lebih lanjut, atau Anda mempunyai pertanyaan atau komentar tentang gereja atau situs ini? Silakan hubungi kami.
Email Kami
Share This
  • Facebook
  • Twitter
  • Print Friendly