SAUH BAGI JIWA
Selama Masih Siang
Bacaan Alkitab Harian –
“Kita harus mengerjakan pekerjaan Dia yang mengutus Aku, selama masih siang; akan datang malam, di mana tidak ada seorang pun yang dapat bekerja” (Yohanes 9:4)
“Kita harus mengerjakan pekerjaan Dia yang mengutus Aku, selama masih siang; akan datang malam, di mana tidak ada seorang pun yang dapat bekerja” (Yohanes 9:4)
Kerjalah seblum malam, slagi masih siang,
segenap jiwa raga, giat bekerja.
Waktu terus berlalu, giat britakan Injil,
bila malam tlah tiba, tak kerja lagi.
Ini adalah penggalan lagu dari Kidung Rohani no. 288 yang berjudul Lekas Bekerja. Demikianlah seperti ayat emas kita pada renungan hari ini mengatakan bahwa selama masih siang, kita harus mengerjakan pekerjaan Tuhan. Ketika malam sudah tiba, tidak ada lagi orang yang dapat bekerja.
Tuhan mempunyai maksud dan tujuan tertentu saat menciptakan siang dan malam. Saat siang hari, manusia umumnya beraktivitas dan berkarya. Kita dapat belajar, bekerja, bermain, ataupun melakukan aktivitas-aktivitas lainnya. Sedangkan di malam hari, manusia akan beristirahat dan mempersiapkan diri untuk menjalani esok hari.
Begitu pun dalam hal rohani. Selama masih siang, ketika Tuhan masih memberikan kita waktu, kesehatan, dan tenaga, kita harus bekerja dengan giat. Ada tiba saatnya malam, di mana kesempatan yang Tuhan berikan sudah habis, maka kita tidak dapat lagi bekerja.
Sebagai umat yang telah dibeli oleh darah-Nya, kita adalah hamba dan Tuhan Yesus Kristus adalah Tuan kita. Sebagai hamba, sudah seharusnya kita bekerja untuk Tuan kita. Tuhan ingin kita menjadi hamba yang bekerja dengan giat dan setia. Dia pun telah memberikan karunia dan talenta kepada setiap orang untuk bisa bekerja bagi-Nya. Karena itu, selama masih siang, selagi ada kesempatan, mari kita bekerja dan berkarya bagi Tuhan.
Terkadang karena kesibukan, ataupun berbagai alasan lainnya, kita dapat menunda-nunda ataupun menolak untuk melayani Tuhan. Tetapi bagaimanapun juga, sesungguhnya tidak ada alasan bagi sebagai seorang hamba untuk tidak melayani tuannya. Kalau kita ingat seorang hamba yang diberikan satu talenta tetapi menguburnya, akhirnya dia pun dihukum oleh Tuhan dan dilemparkan ke dalam kegelapan yang paling gelap. Demikianlah akan ada satu saat di mana Tuhan akan meminta pertanggungjawaban atas apa yang sudah Dia percayakan kepada kita.
Karena itu selama masih siang, marilah kita bekerja melayani Tuhan dan memajukan gereja-Nya. Janganlah menunda apa yang bisa kita kerjakan untuk Tuhan. Tidak ada yang tahu sampai kapan batas waktu yang ditentukan Tuhan bagi kita untuk dapat melayani-Nya. selama masih siang, kerjakanlah dengan giat. Maka saat malam tiba, tugas kita di dunia ini pun telah selesai kita kerjakan.
Tuhan Yesus menyertai kita semua. Haleluya!
Sauh Bagi Jiwa Sebelumnya
Gerakan Membaca Alkitab
Pelajari lebih mendalam tentang ayat bacaan hari ini
-
4 Kita harus mengerjakan pekerjaan Dia yang mengutus Aku, selama masih siang; akan datang malam, di mana tidak ada seorang pun yang dapat bekerja.
5 Selama Aku di dalam dunia, Akulah terang dunia.”