Hal Meminta Nasihat
Sebelum meminta nasihat dari seseorang, kita harus terlebih dahulu mengenal si pemberi nasihat itu. Jangan meminta nasihat kepada orang fasik atau orang yang tidak berpengalaman. Mintalah nasihat kepada orang benar dan berpengalaman. Untuk bisa memutuskan nasihat mana yang harus kita pilih, diperlukan hikmat. Orang berhikmat dapat membedakan mana nasihat yang baik dan tidak baik. Di dalam hikmat ada nasihat dan pertimbangan (Ams. 8:14a).